Kulhu Sungsang Rajah Iman, Sejarah, Doa, Makna dan Khasiat

Kejawen.id – Masyarakat atau tokoh-tokoh Jawa terdahulu memang sangat terkenal dengan kesaktian tiada tanding. Salah satunya yaitu kesaktian dari doa Kulhu Sungsang Rajah Iman, karena doa ini dahulu sering dipakai untuk berperang.

Maka tak heran, doa Kulhu Sungsang Rajah Iman ini sangat dikenal oleh para pecinta ilmu kebatinan amalan dan juga Kejawen yang mengamalkan doa dari bahasa Jawa. Kebanyakan dari mereka berkecimpung dalam dunia spiritual sudah jelas mengetahui ajian ini, baik dari warisan atau guru spiritual.

Oleh sebab itu, masih banyak orang diluar sana masih banyak hingga kini mencari kebenaran tentang ajian Kulhu Sungsang Rajah Iman. Karena ajian ini hampir mirip dengan doa Kulhu Balik Kejawen yang diyakini termasuk salah satu ilmu paling tinggi dan banyak diminati hingga saat ini.

Maka dari itu, buat kalian di luar sana penasaran tentang doa Kulhu Sungsang Rajah Iman lebih baik simak sampai selesai pembahasan kami kali ini. Kami akan memberikan pembahasan secara lengkap mulai dari sejarah, bacaan doa, makna hingga khasiat.

Sejarah Ajian Kulhu Sungsang

Konon, pemilik ajian Kulhu Sungsang Rajah Iman tidak akan jauh dari para Wali Allah terdahulu di Tanah Jawa. Salah satu wali tersebut seperti Sunan Bonang, Nyimas Gandasari dan Syeh Magelung Sakti, di mana menurut banyak sumber menyebutkan ajian Kulhu Sungsang merupakan turun-temurun dari para Sunan yang diajarkan ke Santri.

Ajian ini dipercaya memiliki amalan khusus yang nantinya juga akan bermanfaat untuk para santri saat menggunakan ajian tersebut, terutama di Pulau Jawa. Saat ini, hampir diseluruh Nusantara bisa ditemui orang-orang dari Jawa, sehingga tidak heran apabila mantra Kulhu Sungsang bisa dikenal luas seperti sekarang.

Sebagaimana diketahui, ajian Kulhu Sungsang Rajah Iman ini dipercaya menjadi salah satu mantra sangat ampuh demi mengembalikan amalan buruk dan akan menghancurkan khodam ajian yang dimiliki lawannya. Selain itu, Kulhu Sungsang hampir serupa dengan doa Kulhu Balik Kejawen atau memiliki spesifikasi yaitu mengacukan jalannya proses sihir orang lain.

Jadi siapa saja yang dapat mengamalkan doa Kulhu Sungsang untuk bisa di manfaatkan khasiatnya? Tentu siapa saja bisa, paling penting adalah mengetahui mantra doa yang harus dibaca dan tata cara lelaku demi mendapatkan khodam dari mantra tersebut.

Tidak cukup hanya sebatas mengetahui bacaannya, namun harus melewati tirakat tertentu untuk bisa menggunakan Kulhu Sungsang ini. Akan tetapi bukan sebatas itu saja, karena masin ada hal yang harus diketahui dengan jelas makna tersirat di dalamnya.

Doa Mantra Kulhu Sungsang

Perlu diketahui, jika kalian ingin mempelajari doa Kulhu Sungsang Rajah Iman sampai tuntas melalui bacaan doanya, maka jangan sembarangan saat membacanya. Karena Kulhu Sungsang memiliki makna tersendiri dan tidak boleh salah saat membacanya. Adapun bacaan doanya adalah sebagai berikut:

  • Kulhu Sungsang rajah Iman, kudungku malaikat Jibril, tekenku Nabi Muhammad Rasulullahi Shollallaahu Alahi Wasallan.

Cara Mengamalkan Kulhu Sungsang

Nah, sudah disinggung di awal, jika ingin mempelajari doa ini tidak cukup hanya dengan membaca saja. Namun, perlu kalian ketahui juga cara mengamalkan doa Kulhu Sungnsang, karena hanya membaca tanpa mengetahui cara mengamalkan itu sama saja doa tersebut tidak bisa bermanfaat sebagaimana mestinya.

Hal pertama jika kalian ingin mengamalkan Kulhu Sungsang ini cukup mudah yaitu dengan melakukan puasa mutih dalam waktu satu hari penuh. Namun, tidak bisa secara langsung dapat digunakan, karena terdapat tahapan selanjutnya dalam tahap menjalani puasa.

Cara tersebut bisa kalian amalkan dengan puasa satu hari penuh dimulai dari pukul setengah 4 dan di tutup berbuka pada pukul 12 malam. Selanjutnya melakukan sholat hajat 4 rakaat da berdoa kepada Allah SWT untuk meminta diberikan karomah menggunakan doa Kulhu Sungsang.

Selama menjalankan amalan tersebut, mulailah menghindari hal dilarang oleh ajaran agama Islam dan melanjutkan berpuasa mutih serta menyusul dengan hitungan ganjil. Maka dari itu, ada melakukan puasa mutih tidak cukup sekali saja, melainkan bisa 2 sampai 5 kali dalam seminggu.

Karena semakin kuat untuk mengamalkan dan bertirakat, maka kekuatan melalui energi di dalam diri saat mengamalkan Kulhu Sungsang Rajah Iman ini nantinya dapat bermanfaat untuk berbagai keperluan. Jadi secara umumnya, cara pengamalan di atas dapat disimpulkan bahwa untuk mengamalkan doa ini tidak cukup 1 kali saja lalu bisa digunakan.

Perlu diketahui, jika dirasa kalian sudah melakukan tirakat dan puasa Kulhu Sungsang Rajah Imanini cukup. Kalian bisa mencobanya dengan cara membaca doa Kulhu Sungsang dibaca sekali bila ada kekuatan negatif yang datang ke arah kalian.

Cara melihat kekuatan energi gaib tersebut adalah dengan berlatih olah rasa, pikiran ataupun batin. Kalau di tubuh terdapat istilah olah raga, maka batin/hati/rasa juga ada olah batin. Sedangkan dengan melakukan puasa, semedi, berdoa, i’tikaf, tafakur, adalah jenis-jenis olah rasa.

Jadi, secara umumnya semua amalan, doa, atau ajian bisa sempurna kalian juga harus belajar dengan banyak berdzikir. Karena ketika mau mengamalkan salah satu doa harus rajin melakukan hal tersebut, dan semakin rajin mengolah rasa, maka kekuatan batin akan semakin tajam dan terbuka terhadap kehadiran makhluk halus dan energi gaib disekitar kalian.

Makna Kulhu Sungsang Rajah Iman

Apabila kalian sudah mengetahui doa Kulhu Sungsan Rajah Iman, semoga nanti setelah mengetahui dan mengamalkan doa tersebut kalian dapat dipermudah mendapatkan atau menggunakan khodam dari Kulhu Sungsang. Nah, berikut makna terkandung dalam Kulhu Sungsang bisa kalian pahami sebagai berikut:

1. Rajah Iman

Seperti diketahui, rajah merupakan sebuah tulisan ahli hikmah serta diperuntukkan untuk pembuatan sebuah piranti berbagai tujuan tertentu. Rajah bisanya tertulis pada sabuk, kertas, rompi, atau media atau sering disebut sebagai jimat keselamatan. Akan tetapi, Rajah Iman ini biasanya tetap diutamakan dengan berbagai surat ketika dibaca untuk menambahkan kekuatan, dan penyempurnaan pengisian khodam pada setiap coretan rajahan.

2. Kudungku Malaikat Jibril

Kudung dalam bahasa Jawa yaitu pelindung layaknya jilbab pada perempuan atau peci pada laki-laki. Makna tersebut digambarkan sebagai pertolongan diharapkan dari Malaikat Jibril yang menyampaikan. Harapan tersebut dituju berdasarkan dengan untuk apa doa Kulhu Sungsang digunakan.

Namun, sebagai manusia apakah kita memiliki karomah untuk mendapatkan yang dibawa oleh Malaikat Jibril? Tentu bisa iya atau tidak, karena semuanya tetap kembali lagi seberapa dekat kita berdoa kepada Allah SWT.

3. Tekenku Nabi Muhammad

Teken adalah bahasa Jawa yang berarti itu Tongkat, di mana teken ini dibutuhkan mengamalkan doa Kulhu Sungsang Rajah Iman dan mengharapkan untuk mendapatkan Tongkat dari Nabi Muhammad. Tongkat dimaksudkan disini bukan sebuah kayu yang digunakan untuk berjalan sebagai penopang badan.

Tetapi lebih dalam mengenai hal tersebut, yaitu dengan berdirinya Nabi Muhammad sesuai dengan ajaran Agama Islam yang harus kita pelajari dan bahwa dalam kehidupan pada sesama serta diri kita sendiri.

Khasiat Doa Kulhu Sungsang

Menurut kepercayaan orang Jawa, baik itu doa, mantra, ajian hampir semua memiliki khasiat dahsyat benar cara mengamalkannya. Di mana ketika membaca doa Kulhu Sungsang akan sangat terasa kuat oleh bangsa gaib, terlebih jika dibacakan terlalu dekat bisa dipastikan jin kafir yang bermasalah akan berlari atau membuat sebuah pertarungan dengan batin.

Jika jin kalah dapat dipastikan akan terbakar hangus, sedangkan sebaliknya jika hal cedera akan menimpa pemilik ajian Kulhu Sungsang. Akan tetapi, tidak seperti itu juga dalam menyikapi ilmu ini, karena masih terdapat banyak hal positif untuk bisa diambil pada manfaat dan khasiat ajian Kulhu Sungsang. Berikut beberapa khasiat lain dari ajian Kulhu Sungsang Rajah Iman:

  • Bisa mengusir makhluk halus dari rumah kosong yang akan ditempati.
  • Mampu menetralisir tempat angker.
  • Meleburkan ilmu pelet pada perempuan.
  • Menghancurkan khodam ajian Jaran Goyang.
  • Ditakuti khodam Semar Mesem.
  • Bisa menangkis serangan santet dan gaib.
  • Menyenbuhkan santet gondo mayit.
  • Mengembalikan santet pring sedapur pada pemiliknya.

Kesimpulan

Itulah pembasahan tentang Kulhu Sungsang Rajah Iman kami rangkum dari berbagai sumber. Perlu diketahui juga, jika kalian ingin mengamalkan ajian tersebut kami sarankan untuk rutin bertirakat dan melakukan olah kebatinan. Semoga artikel di atas bisa menjadi referensi kalian yang sedang mencari ajian-ajian kuno.

Tinggalkan komentar